Wednesday, June 1, 2011

Sepeda seharga ratusan juta turut mejeng di pameran Ina Bicycle

JAKARTA. Akhir-akhir ini olahraga bersepeda mulai banyak digemari oleh semua kalangan. Bahkan kini tak jarang lagi orang menjadikan sepeda sebagai salah satu alat transportasi alternatif untuk bekerja, lantaran menghindari kemacetan.

Tak heran bisnis sepeda belakangan kian menggiurkan. Hal ini bisa terlihat melalui pameran sepeda "INA Bicycle" yang diselenggarakan sejak hari ini (26/5) hingga hari Minggu (29/5), di Jakarta Convention Center. Pada pameran ini, ada sekitar 70 peserta yang ikut meramaikan.

Selain itu, sepeda yang ditawarkan juga beragam dengan rentang harga mulai jutaan rupiah hingga ratusan juta rupiah.

Santo, salah satu pengusaha yang baru berkecimpung di bisnis sepeda, mengaku berbisnis ini sejak tren bersepeda mulai booming di masyarakat. Apalagi, kepemilikan sepeda saat ini tidak hanya untuk sekadar hobi melainkan menjadi alat transportasi untuk bepergian.

Dalam bisnis tersebut, ia memilih untuk mengimpor sepeda dari China. Merek yang dijual adalah sepeda Doppel Ganger. Jenisnya pun bermacam-macam antara lain sepeda fixie dan sepeda lipat. Harga yang ditawarkan berada dalam kisaran Rp 3 juta per unit hingga seharga Rp 8 juta per unit. Meski harganya cukup menguras kocek, tapi penjualan sepeda tak pernah sepi.

"Di hari pertama pameran ini saja saya sudah menjual 15 unit sepeda," katanya. Dalam stand pamerannya, Santo memasok sekitar 34 unit sepeda hingga hari terakhir pameran. Namun, melihat banyaknya pembeli, kemungkinan ia akan menambah stok lagi.

Nah, jika Anda menginginkan sepeda yang lebih berkelas, kunjungi saja stand Mercedes-Benz. Tak hanya produk mobil, Mercedes-Benz juga menawarkan berbagai macam jenis sepeda untuk kelas menengah ke atas.

"Mercedes-Benz memang sebenarnya sudah lama mengeluarkan produk sepeda, dan biasanya kami jual bersamaan dengan showroom yang kami miliki," kata Hari Sumantri, Parts Sales Staff Mercedes-Benz yang turut sebagai peserta pameran INA Bycle.

Dalam pameran ini, Mercedes-Benz memasok delapan unit sepeda. Pada hari pertama pameran, Mercedez sudah berhasil menjual dua sepeda. Adapun sepeda yang dipamerkan diantaranya tipe mountain bicycle dan tracking bike.

Boleh dibilang, Mercedes termasuk sebagai salah satu peserta pameran sepeda yang menjual harga paling tinggi. Lihat saja, harga yang ditawarkan untuk satu unit sepeda tipe mountain bicycle mencapai Rp 102 juta. Sedangkan harga termurah yang ditawarkan Mercedes sekitar Rp 21,5 juta dan sepeda mini khusus anak-anak seharga Rp 7 juta per unit.

Sayang, dalam pameran INA bycle ini rata-rata produk yang dijual mayoritas adalah produk impor. Dan sebagian produk berasal dari China dan Jerman.

No comments:

Post a Comment